...
cerita pendek dongeng
5-min read

Cerita Pendek Dongeng untuk Anak dengan Pesan Moral

cerita pendek dongeng

Suka cerita pendek dongeng? Simak cerita-cerita berikut ini lengkap dengan pesan moralnya!

Masa anak-anak adalah masa-masa di mana imajinasi kita sangat tinggi. Kita kerap berkhayal tentang sesuatu dan cenderung suka mendengarkan cerita pendek dongeng sebelum tidur. Siapa yang dulunya begini? Kostmin juga pernah, lho!

Nggak cuma dongeng untuk bayi yang bisa dibaca, ada juga dongeng sebelum tidur untuk pacar! Kali ini kita bakal simak dongeng pendek untuk anak-anak dulu, ya.

Nah, kalau kamu lagi cari cerita-cerita dongeng yang pendek namun bermakna buat diceritakan ke adik-adikmu, simak tiga cerita dongeng pendek dan pesan moralnya di bawah ini, yuk!

Tiga Cerita Pendek Dongeng dan Pesan Moralnya

Cerita pendek jadi kesukaan semua anak. Pasalnya dengan membaca atau mendengarkan cerita, imajinasi anak-anak akan lebih bermain, dan daya kreativitasnya makin meningkat. Sekarang, yuk, kita simak tiga cerita pendek dongeng berikut ini!

1. Cerita pendek dongeng: Buaya dan Kancil yang Cerdik

cerita pendek dongeng
Source: Mamapapa.id

Pada suatu hari, ada seekor kancil yang merasa lapar di tengah hutan. Ia melihat ada pohon apel yang begitu lebat di seberang sungai, dan itu membuat kancil merasa bingung harus berbuat apa.

Meski diselimuti rasa takut, akhirnya kancil memberanikan diri mendekat ke arah tepi sungai yang terdapat sekumpulan buaya yang tengah menepi. Awalnya para buaya itu menyergap kancil dan membuat hewan kecil ini berteriak memohon agar tidak dimakan oleh para buaya.

Dengan kecerdikannya, kancil mengelabui para buaya dengan menyebutkan bahwa raja singa memintanya untuk mengundang seluruh hewan di hutan dalam acara makan besar dan meminta kancil untuk menghitung total buaya.

 Awalnya para buaya merasa ragu, namun karena kepandaian kancil dalam berbicara, akhirnya para buaya mau berbaris sampai sebrang sungai. Kancil pun langsung menaiki satu persatu buaya sambil berpura-pura menghitung.

Sesampainya di seberang sungai, kancil langsung lari menjauh dan tertawa karena para buaya sudah mau mengantarkannya sampai ke seberang sungai. Melihat kancil yang sudah lari menjauh membuat sekumpulan buaya ini merasa marah, namun sayang kancil sudah berhasil melarikan diri dan mendapatkan apel yang ia inginkan.

Dari dongeng di atas, pesan moral yang bisa didapatkan adalah kamu harus bisa memanfaatkan kepandaian yang dimiliki dengan sebaik-baiknya agar bisa terlepas dari masalah, biar nggak merugikan diri sendiri maupun orang lain di sekitar.

Info wajib baca: Mengenal Dongeng Sunda Pendek dan Keunikan Ceritanya

2. Cerita pendek dongeng: Anak Gembala dan Serigala

cerita pendek dongeng
Source: Bacaan Cerita Dongeng Anak

Alkisah, hidup seorang anak gembala yang bekerja pada saudagar kaya. Dia bertugas untuk merawat domba majikannya dan meminta tolong kepada warga jika ada serigala yang mendekati domba-domba tersebut.

Suatu hari, ia bosan dengan rutinitasnya menggembala domba, lalu si anak gembala tiba-tiba berteriak, “Tolong! Ada serigala di sini!” Sontak, warga desa pun segera menghampiri dan menolong, tetapi mereka kesal karena anak gembala hanya bercanda.

Senang terhadap reaksi warga, anak gembala pun terus-menerus menipu warga dengan mengatakan ada serigala datang. Karena kesal, para warga sekitar memutuskan untuk tidak akan mempercayai si anak gembala lagi.

Sampai suatu sore hari, datanglah segerombolan serigala yang mendekati domba dan anak gembala itu. Ketakutan, anak gembala pun berteriak minta-tolong, tetapi tidak ada warga yang menjawab atau datang menolongnya, karena mereka sudah tidak percaya.

Akhirnya serigala-serigala tersebut berhasil mengambil para domba dan meninggalkan si anak gembala sendirian. Ia pun merasa menyesal dan tidak mau lagi mengulangi perbuatannya.

Pesan moral yang dapat diambil dari cerita ini adalah jangan suka berbohong kepada orang lain. Karena, sekali kebohonganmu terbongkar, orang nggak akan mau percaya sama kamu lagi.

3. Cerita pendek dongeng: Kisah Belalang dan Semut

cerita pendek dongeng
Source: Dongeng Dunia

Suatu hari, ada seekor belalang yang tengah bersantai sambil bernyanyi di bawah pohon yang rindang. Ia memperhatikan kawanan semut dari kejauhan.

Belalang melihat bagaimana para semut yang sangat kecil ini saling bekerja keras mengumpulkan bahan makanan untuk musim dingin. Sesekali, Belalang mentertawakan apa yang sedang dikerjakan para semut dan mengolok mereka. Tapi para semut tidak peduli dan terus mengumpulkan makanan.

Ketika tiba saatnya musim dingin, belalang merasa sangat lapar dan ingin memakan persediaan makanannya. Tapi ternyata, persediaan makanan miliknya sudah habis. Ia pun menangis dan meringis kelaparan serta kedinginan karena tidak mempersiapkan kebutuhannya jauh-jauh hari.

Sebab saat musim dingin tersebut, seluruh wilayah yang biasanya menyediakan makanan, kini sudah tak terlihat karena cuaca dingin yang sedang terjadi. Ia juga tidak bisa mencari makanan di cuaca seperti itu.

Dari sinilah belalang menyadari bahwa yang dilakukan sekumpulan semut waktu itu adalah untuk mempersiapkan kehidupan mereka di saat musim dingin ini.

Untungnya para semut yang mendengar tangisan belalang mau membantu menyisihkan sedikit pasokan makanan mereka untuk belalang agar tidak kelaparan. Ia pun menyesali keseombongannya yang pernah menertawakan para semut dan meminta maaf kepada mereka, dan para semut pastinya memaafkan belalang.

Dongeng belalang dan semut ini mengajarkan kepada anak agar tidak boleh sombong dan meremehkan usaha orang lain. Jadilah orang yang selalu berusaha demi kehidupan lebih baik di kemudian hari. Kita juga harus senantiasa saling membantu dan memaafkan, jangan jadi pendendam.

Info wajib baca: 5 Dongeng Romantis Sebelum Tidur yang Akan Membuatmu Terbuai

Manfaat Membacakan Dongeng kepada Anak-Anak

Manfaat Membacakan Dongeng
Source: adjar.ID – Grid.ID

Membacakan dongeng kepada anak-anak ternyata nggak cuma berfungsi sebagai hiburan semata. Ternyata, membacakan dongeng untuk anak-anak memiliki banyak manfaat penting. Berikut adalah beberapa manfaatnya:

1. Pengembangan bahasa dan keterampilan komunikasi

Membacakan dongeng membantu anak-anak dalam pengembangan bahasa mereka. Mereka akan terpapar terhadap kosakata baru, struktur kalimat, dan cara berbicara yang tepat. Hal ini juga membantu meningkatkan keterampilan komunikasi mereka, baik dalam pemahaman mendengarkan maupun ekspresi lisan.

2. Peningkatan imajinasi dan kreativitas

Dongeng menstimulasi imajinasi anak-anak dan membangkitkan daya kreativitas mereka. Saat mendengarkan atau membaca cerita, anak-anak dapat membayangkan dunia yang baru, tokoh-tokoh, dan situasi berbeda. Hal ini membantu mereka dalam berpikir abstrak, memunculkan ide-ide baru, dan melatih kemampuan berpikir kreatif.

3. Pembelajaran nilai dan moral

Banyak dongeng yang mengandung pesan moral atau nilai-nilai penting. Dalam proses membacakan dongeng, orang tua atau pengasuh dapat mengajarkan anak-anak tentang kebaikan, kejujuran, kerja sama, persahabatan, dan nilai-nilai lainnya. Dongeng juga dapat mengajarkan anak-anak tentang konsekuensi dari tindakan yang baik dan buruk.

4. Peningkatan konsentrasi dan fokus

Membacakan dongeng membutuhkan perhatian dan fokus dari anak-anak. Mereka harus mendengarkan dengan saksama agar dapat mengikuti alur cerita dan memahami detailnya. Ini membantu meningkatkan kemampuan konsentrasi dan fokus anak-anak dalam kegiatan lainnya.

5. Membantu mengatasi rasa takut dan keadaan emosional

Dongeng sering kali menghadirkan tokoh-tokoh yang mengalami konflik atau menghadapi rintangan. Melalui cerita ini, anak-anak dapat belajar mengenai ketakutan, keberanian, dan cara mengatasi emosi. Dongeng juga dapat memberikan rasa nyaman dan keamanan kepada anak-anak, membantu mereka mengatasi kecemasan atau rasa takut yang mungkin mereka alami.

6. Penguatan hubungan dan ikatan emosional

Membacakan dongeng menjadi momen berharga antara orang tua atau pengasuh dengan anak-anak. Aktivitas ini dapat memperkuat hubungan emosional, menciptakan ikatan yang erat antara orang dewasa dan anak. Anak-anak akan merasa diperhatikan, dicintai, dan merasa aman lewat kehadiran orang yang membacakan dongeng untuk mereka.


Nah, kamu juga pasti sudah nggak asing sama tiga dongeng pendek di atas, dong? Ternyata, dongeng bisa memberikan pelajaran hidup kepada anak-anak tanpa harus terlihat menggurui! Kamu suka dongeng yang mana, nih? Atau ada dongeng lain yang nempel di otakmu sampe sekarang? Tinggalkan komentar, ya!

Sering gabut dan bosan scroll layar hp terus? Yuk, mending follow akun media sosial Infokost di Twitter @infokost, Instagram @infokost, dan TikTok @infokostid. Ada banyak tips dan info menarik lainnya yang bisa bikin gabutmu jadi lebih bermanfaat, lho. Nggak percaya? Langsung cek aja!

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Barat Murah

Info Kost Jakarta Selatan Murah

Kost Yogyakarta Murah

Info Kost Depok Murah

Kost Bekasi Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare