...
cara mengeluarkan kentut secara alami
5-min read

7 Cara Efektif Mengeluarkan Kentut Secara Alami | Pencernaan Langsung Lancar!

cara mengeluarkan kentut secara alami

Walaupun bisa keluar dengan sendirinya, namun kamu juga bisa mengeluarkan kentut secara alami dengan cara ini!

Kentut adalah proses alami tubuh yang sering kali dianggap tabu untuk dibicarakan. Hal ini pun tidak lepas dari kentut itu sendiri yang tidak jarang mengeluarkan bau tidak sedap sehingga menimbulkan ketidanyamanan.

Namun begitu, penting untuk dipahami bahwa mengeluarkan kentut adalah hal yang normal dari sistem pencernaan manusia. Hal ini pun dapat menjadi salah satu tanda sehatnya organ pencernaan, lho.

Yuk, kita cari informasi lengkap mengenai apa itu kentut, proses terjadinya, serta panduan tentang cara mengeluarkan kentut secara alami untuk menjaga kesehatan pencernaan dan kenyamanan. Simak sampai habis, ya!

Info wajib baca: Kenali Macam-macam Cara untuk Mengatasi BAB Berdarah Berdasarkan Penyebabnya

Bagaimana Proses Terjadinya Kentut?

cara mengeluarkan kentut secara alami
Source: Halodoc

Kentut, juga dikenal sebagai flatus, adalah pelepasan gas dari saluran pencernaan melalui dubur. Gas-gas ini terdiri dari nitrogen, oksigen, karbondioksida, hidrogen, dan metana, serta senyawa-senyawa kecil yang berasal dari proses pencernaan.

Proses terjadinya kentut pada manusia melibatkan sejumlah tahap yang terjadi dalam sistem pencernaan. Ketika makanan masuk ke dalam tubuh dan dipecah menjadi nutrisi, beberapa gas dihasilkan sebagai hasil dari reaksi kimia dan proses pencernaan. Seiring dengan itu, ada beberapa cara bagaimana udara juga bisa masuk ke dalam saluran pencernaan kita.

Pertama, saat seseorang makan atau minum, bisa saja secara tidak sengaja menelan udara bersamaan dengan makanan dan minuman. Ini terjadi terutama jika seseorang makan atau minum dengan cepat, mengunyah permen karet, atau minum dengan sedotan. Udara yang tertelan ini kemudian berakhir di dalam perut.

Kedua, bakteri yang ada di usus juga berperan dalam pembentukan gas dalam sistem pencernaan. Bakteri ini membantu mencerna makanan yang tidak dicerna sepenuhnya oleh enzim dalam lambung dan usus.

Selama proses ini, gas-gas tertentu dihasilkan sebagai hasil sampingan, seperti hidrogen, karbondioksida, dan metana. Selain itu, gas-gas ini kemudian bergerak melalui saluran pencernaan, dari perut menuju usus besar.

Nah, selama perjalanan ini, gas-gas yang terkumpul akan tercampur dengan cairan pencernaan dan mungkin juga menghasilkan aroma yang khas.

Ketika gas-gas ini mencapai bagian bawah usus besar dan rektum, seiring dengan penumpukan tekanan, sinyal dikirim ke otak bahwa ada gas yang perlu dikeluarkan. Otak kemudian memberikan izin kepada otot-otot sfingter di sekitar dubur untuk melonggarkan diri dan memungkinkan gas keluar.

Ketika sfingter melonggarkan diri, gas-gas ini dikeluarkan melalui lubang dubur sebagai kentut. Beberapa kentut mungkin terdengar lebih keras atau bising tergantung pada seberapa cepat gas dikeluarkan dan berapa banyak cairan yang tercampur dalam gas tersebut.

Cara Mengeluarkan Kentut Secara Alami

Source: Orami

Walaupun kentut bisa saja keluar dengan sendirinya, namun ada beberapa cara alami untuk mengeluarkan kentut, lho. Hal ini pun bisa menjadi solusi untuk kamu yang mempunyai masalah pencernaan sehingga sulit untuk mengeluarkan gas dalam tubuh dengan kentut. Berikut caranya:

1. Cara mengeluarkan kentut secara alami dengan berjalan atau bergerak

Aktivitas fisik, seperti berjalan atau bergerak, dapat merangsang pergerakan dalam saluran pencernaan. Saat kamu bergerak, usus juga akan bergerak sehingga membantu gas bergerak lebih lanjut dan memicu keluarnya kentut.

Latihan ringan seperti berjalan-jalan selama 10-15 menit setelah makan dapat membantu mendorong gas keluar dari perut dan usus.

2. Cara mengeluarkan kentut secara alami dengan mengubah posisi tubuh

Beberapa posisi tubuh dapat membantu meringankan tekanan pada perut dan memfasilitasi pelepasan gas. Misalnya, berjongkok atau membungkuk bisa membantu gas bergerak lebih mudah melalui usus dan mencapai lubang dubur. Ini bisa menjadi cara yang efektif untuk merangsang kentut.

3. Hindari menahan kentut

Sebagaimana diketahui, kentut merupakan proses alami yang bisa terjadi dengan sendirinya. Maka dari itu, biarkan gas dalam tubuh keluar dengan sendirinya tanpa ada apapun yang menahannya.

Sebab, menahan kentut bisa menyebabkan penumpukan gas dalam usus, yang pada gilirannya bisa menyebabkan rasa kembung dan tidak nyaman. Jika merasa perlu mengeluarkan gas, lebih baik membiarkannya keluar secara alami. Ini adalah cara tubuh mengatasi akumulasi gas yang tidak diinginkan.

4. Bernapas dalam-dalam dan perlahan

Bernapas dalam-dalam dan perlahan dapat menjadi cara mengeluarkan kentut secara alami. Latihan ini membantu merilekskan otot-otot perut dan memperlancar aliran udara dalam sistem pencernaan.

Teknik pernapasan ini juga dapat membantu mendorong gas keluar dari saluran pencernaan. Cobalah bernapas dalam-dalam beberapa kali dan lihat apakah ini membantu merangsang pelepasan gas.

Info wajib baca: 5 Khasiat Daun Sambung Nyawa | Dari Kesehatan Jantung hingga Pencernaan

5. Cara mengeluarkan kentut secara alami dengan pijatan ringan

Pijatan ringan di sekitar perut atau area perut yang terasa kencang dapat membantu merangsang gerakan gas. Gerakan memutar atau memijat perlahan dengan tekanan lembut bisa membantu gas bergerak melalui saluran pencernaan. Ini juga bisa menjadi cara yang efektif untuk meredakan kembung.

6. Konsumsi makanan berlemak rendah

Makanan berlemak tinggi memperlambat pencernaan dan bisa menyebabkan penumpukan gas dalam saluran pencernaan. Mengurangi konsumsi makanan berlemak tinggi dan memilih makanan dengan kadar lemak rendah dapat membantu mengurangi produksi gas berlebih dan kentut yang tidak diinginkan.

7. Mengonsumsi air yang cukup

Minum air yang cukup sangat penting untuk menjaga kelembaban dalam saluran pencernaan. Air membantu mencerna makanan dan melancarkan proses pencernaan.

Dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi, kamu jadi dapat membantu mencegah penumpukan gas yang dapat menyebabkan kentut berlebih.

Namun begitu, terkadang ada kondisi medis atau faktor lain yang dapat mempengaruhi pola kentut seseorang. Jika kamu mengalami ketidaknyamanan berlebih, gangguan pencernaan yang parah, atau gejala yang tidak normal, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter.


Nah, itulah penjelasan mengenai cara mengeluarkan kentut secara alami yang bisa kamu lakukan. Apa kamu punya cara lainnya yang nggak kalah efektif? Yuk, share jawaban kamu di kolom komentar!

Jadikan kegiatan rebahan dan scroll hp kamu jadi lebih berwarna dengan mengikuti info paling update dari Infoblog!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokost, Instagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Barat Murah

Info Kost Jakarta Selatan Murah

Kost Yogyakarta Murah

Info Kost Depok Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare