...
kata-kata Imam Syafi'i
5-min read

30 Kata-kata Bijak Islami Imam Syafi’i tentang ilmu, Kehidupan, hingga Nilai Ketuhanan yang Menginspirasi

kata-kata Imam Syafi'i

Kata-kata Imam Syafi’i ini menginspirasi dan memberikan banyak renungan untuk kita semua, lho!

Imam Syafi’i merupakan salah satu tokoh besar dalam Islam. Selain keilmuannya yang sudah nggak perlu diragukan lagi, kata-kata Islami dari Imam Syafi’i juga sangat menginspirasi dan memberikan renungan hidup yang mendalam, lho.

Nah, apakah kamu sudah pernah mendengar kiprah besar Imam Syafi’i dan beberapa kata bijak yang pernah diucapkan atau dituliskannya? Yuk, simak terus artikel ini sampai habis, ya! 

Dari kutipan-kutipan inspiratif ini, semoga kita dapat belajar lebih banyak tentang nilai-nilai kebijaksanaan dan keyakinan yang dianut oleh Imam Syafi’i!

Info wajib baca: 30 Kata-kata untuk Menggambarkan Diri yang Sedang Capek dengan Keadaan | Tetap Semangat!

Siapa Imam Syafi’i?

Source: NU Online Jabar

Jadi, siapa Imam Syafi’i itu? Abu Abdullah Muhammad bin Idris Al-Syafi’ee atau Imam Syafi’i merupakan salah satu tokoh besar dalam Islam, terutama di mazhab Sunni. Karena pengaruhnya yang besar melalui karya yang pernah dibuat, beliau juga punya gelar ‘Nasir al-Hadits’, yang artinya adalah si ‘pembela hadits’. Keren banget, kan?

Salah satu karya fenomenal Imam Syafi’i yang terkenal itu namanya “Ar Risalah”. Nah, karya ini bukan sembarangan buku, gengs! Buku ini menjelaskan prinsip-prinsip hukum Islam yang akhirnya diakui oleh banyak mazhab.

Nah, kalau bicara soal asal-usulnya, Imam Syafi’i punya silsilah panjang, lho. Beliau punya nama panjang Abu Abdullah Muhammad bin Idris Al-Syafi’ee bin Al-Abbas bin Utsman bin Shafie bin Ubaid bin Abu Yazid bin Hasyim bin Al-Muttalib.

Ayahnya berasal dari keluarga Abdul Muthalib, yang tidak lain adalah kakeknya Nabi Muhammad SAW, gengs! Jadi, bisa dibilang Imam Syafi’i itu punya hubungan khusus dengan Nabi Muhammad SAW, karena keluarganya juga dari Bani Muthalib yang merupakan saudara dari Bani Hasyim, suku Nabi Muhammad SAW. 

Imam Syafi’i itu juga dikenal sebagai seorang mufti besar umat Islam, yang artinya punya wewenang buat ngasih pendapat hukum Islam yang besar. Nah, beliau ini juga pendiri dari mazhab Syafi’i yang terkenal banget sampe sekarang.

Pokoknya, beliau adalah bapak dari Mazhab Syafi’i yang terkenal banget di berbagai negara, termasuk di Indonesia.

Nah, sebelum jadi tokoh besar di dunia fikih, beliau sempat belajar ke Madinah untuk mengejar ilmu bersama dengan Imam Malik, yang notabene adalah pendiri Mazhab Maliki. Terus, beliau juga mengembangkan mazhabnya sendiri di awal abad ke-9.

Selain itu, Imam Syafi’i juga pernah memberikan fatwa revisi buat peraturan agama, gengs. Karya revisi ini ada di kitab Imam Syafi’i yang namanya Al-Umm. Berkat upayanya ini, Mazhab Syafi’i makin menjamur di Mesir dan akhirnya jadi populer di kalangan ulama Islam Sunni.

Kata-kata Imam Syafi’i

kata-kata Imam Syafi'i
Source: Elbait Sukabumi

Terkenal sebagai tokoh agama besar, kata-kata yang pernah diucapkan atau ditulis Imam Syafi’i pun sering kali menjadi acuan sebagai referensi ataupun motivasi. Berikut ini beberapa kata-kata populer dari Imam Syafi’i yang perlu kamu tahu:

Kata-kata Imam Syafi’i tentang Ilmu

  1. Cukuplah ilmu menjadi sebuah keutamaan saat orang yang tak memiliki mengaku-ngaku memilikinya dan merasa senang jika dipanggil dengan gelar ilmuwan.
  2. Cukuplah kebodohan menjadi aib saat orang yang bodoh merasa terbebas darinya dan marah jika digelari dengannya
  3. Jika kamu tidak tahan terhadap penatnya belajar, maka kamu akan menanggung bahayanya kebodohan.
  4. Andaikan aku ditakdirkan mampu menyuapkan ilmu kepadamu, pasti kusuapi engkau dengan ilmu.
  5. Betapa aku senang, jika semua ilmu yang aku ketahui dimengerti oleh semua orang. Maka dengannya aku mendapat pahala, meskipun mereka tidak memujiku.
  6. Orang yang berilmu dan beradab, tidak akan diam di kampung halaman. Tinggalkan negerimu, merantaulah ke negeri orang.
  7. Ilmu tidak akan dapat diraih kecuali dengan ketabahan.
  8. Ilmu itu adalah sesuatu yang bernilai positif, bukan yang menempel di kepala.
  9. Tujuan dari sebuah ilmu itu adalah untuk mengamalkannya, maka ilmu yang hakiki adalah ilmu yang terefleksikan dalam kehidupannya, bukan ilmu yang hanya bertengger di kepala.
  10. Siapa yang menghendaki kehidupan dunia, maka harus disertai dengan ilmu. Dan siapa yang menghendaki kehidupan akhirat, juga harus dengan ilmu.

Info wajib baca: Kumpulan Kata-Kata Patah Hati, Buat Kamu yang Lagi Galau

Kata-kata Imam Syafii tentang Kehidupan

  1. Jika terdapat banyak kebutuhan yang harus dipenuhi, maka mulailah dari yang terpenting dan mendesak.
  2. Barangsiapa mengadu domba untuk kepentinganmu, maka dia akan mengadu domba dirimu. Dan barangsiapa menyampaikan fitnah kepadamu, maka ia akan memfitnahmu.
  3. Jika ada seorang yang ingin menjual dunia ini kepadaku dengan nilai harga sekeping roti, niscaya aku tidak akan membelinya.
  4. Kaji dan dalamilah sebelum engkau menduduki jabatan, karena kalau engkau telah mendudukinya, maka tidak ada kesempatan bagimu untuk mengkaji dan mendalaminya.
  5. Manusia yang paling tinggi kedudukannya adalah mereka yang tidak melihat kedudukan dirinya, dan manusia yang paling banyak memiliki kelebihan adalah mereka yang tidak melihat kelebihan dirinya.
  6. Pekerjaan terberat itu ada tiga: Sikap dermawan di saat keadaan sempit; Menjauhi dosa di kala sendiri; Berkata benar di hadapan orang yang ditakuti.
  7. 7. Hatiku merasa lega mengetahui bahwa apa yang telah ditakdirkan untukku tidak akan pernah luput dariku, dan apa yang telah luput dariku berarti memang tidak pernah ditakdirkan untukku.
  8. Siapa yang memberi nasehat saudaranya di tempat yang sunyi, maka ia telah melakukan perbaikan pada dirinya, dan siapa yang memberi nasehat saudaranya di tempat keramaian, sesungguhnya ia membuka aib dan menghianatinya.
  9. Berpikirlah sebelum menentukan suatu ketetapan, atur strategi sebelum menyerang, dan dimusyawarahkan terlebih dahulu sebelum melangkah maju kedepan.
  10. Jika ada seorang yang ingin menjual dunia ini kepadaku dengan nilai harga sekeping roti, niscaya aku tidak akan membelinya.

Quotes tentang Ketuhanan

  1. Sebagaimana Tuhanmu telah mencukupkan rezekimu di hari kemarin, maka jangan khawatirkan rezekimu untuk esok hari.
  2. Dosa-dosaku kelihatan terlalu besar buatku, tapi setelah kubandingkan dengan keampunanMu, ternyata keampunanMu jauh lebih besar.
  3. Engkau takkan mampu menyenangkan semua orang. Karena itu, cukup bagimu memperbaiki hubunganmu dengan Allah, dan jangan terlalu peduli dengan penilaian manusia.
  4. Kebaikan itu ada di lima perkara: Kekayaan hati; bersabar atas kejelekan orang lain; mengais rezeki yang halal; takwa; dan yakin akan janji Allah SWT.
  5. Jika semua orang menjauh ketika engkau mendapat kesulitan, maka ketahuilah bahwa Allah SWT ingin membuatmu kuat dan Ia akan menjadi penolongmu.
  6. Dunia adalah tempat yang licin nan menggelincirkan, rumah yang hina, bangunan-bangunannya akan runtuh, penghuninya akan beralih ke kuburan, perpisahan dengannya adalah sesuatu keniscayaan, kekayaan di dunia sewaktu-waktu bisa berubah menjadi kemiskinan, bermegah-megahan adalah suatu kerugian, maka memohonlah perlindungan Allah, terimalah dengan hati yang lapang segala karunia-Nya.
  7. Andai saja kamu tahu bagaimana Allah menangani urusan-urusanmu, hatimu pasti akan luluh karena begitu mencintai-Nya.
  8. Setiap orang pasti ada yang mencintai dan ada yang membenci, karena engkau tidak dapat menghindar dari hal tersebut, maka bergabunglah bersama orang-orang yang taat kepada Allah.
  9. Bila kau bingung pada dua makna dan tak tahu mana yang salah dan mana yang benar. Maka hindari hawa nafsu. Sebab, nafsu menuntun jiwa kepada sesuatu yang tercela.
  10. Jadikan akhirat di hatimu, dunia di tanganmu, dan kematian di pelupuk matamu.


Nah, itulah beberapa kata-kata dari Imam Syafi’i yang populer. Semoga dengan beberapa kata-kata referensi ini dapat menginspirasimu, ya!

Jadikan kegiatan rebahan dan scroll hp kamu jadi lebih berwarna dengan mengikuti info paling update dari Infoblog!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokost, Instagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Barat Murah

Info Kost Jakarta Selatan Murah

Kost Yogyakarta Murah

Info Kost Depok Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare