...
LRT Jabodebek
5-min read

LRT Jabodebek Segera Beroperasi, Ini Cara Naik hingga Perbedaannya dengan MRT dan KRL

LRT Jabodebek

Siapa, nih, yang sudah tidak sabar naik LRT Jabodebek?

Sibuk dan padatnya jalan raya Jakarta memang selalu bikin stress. Tapi tenang, ada kabar baik! Kini LRT Jakarta telah hadir sebagai solusi transportasi masa depan yang akan membantu kamu melewati keruwetan jalanan dengan lebih nyaman dan efisien.

Mulai 12 Juli 2023, LRT Jabodebek akan menggelar uji coba terbatas bersama masyarakat. Lantaran terbata, kuota peserta yang dapat mengikuti uji coba LRT Jabodebek ini hanya dipilih sebanyak 600 orang per harinya yang akan diangkut dalam empat perjalanan.

Dalam uji coba ini, LRT Jabodebek mengenakan tarif sebesar Rp 1. Pembayaran dapat dilakukan menggunakan kartu uang elektronik atau KMT yang masih berlaku.

Info wajib baca: Wisata Malam Jogja yang Hits dan Instagramable, Udah Pernah Dateng ke Sini?

Cara Melakukan Pendaftaran Uji Coba LRT Jabodebek

LRT Jabodebek
Source: bbc.com

Adapun tata cara pendaftaran uji coba LRT Jabodebek adalah sebagai berikut:

  • Mengakses link https://bit.Iy/UjiCobaLRTJabodebek
  • Melengkapi data diri mulai dari nama, alamat, pekerjaan, usia, nomor telepon
  • Rute yang dipilih dan berlaku rute sebaliknya: Dukuh Atas-Harjamukti. Dukuh Atas-Jatimulya. Harjamukti-Dukuh Atas. Jatimulya-Dukuh Atas
  • Tunggu konfirmasi jadwal keberangkatan dari Tim LRT Jabodebek
  • Tunjukkan jadwal konfirmasi saat hendak melakukan perjalanan masa uji coba operasional terbatas

Sayangnya, ketika tak lama setelah link disebar dan proses pendaftaran dibuka, pihak LRT Jabodebek langsung menutup proses pendaftaran. Hal tersebut dikarenakan jumlah pendaftar membludak mencapai 27.000 orang.

Sedangkan, bagi kamu yang telahs sukses mendaftar uji coba bisa memilih keberangkatan dari tiga stasiun yang ada, yaitu Stasiun Dukuh Atas, Jatimulya, atau Harjamukti. Kamu pun bisa turun di semua stasiun yang akan dilewati, kecuali Stasiun Halim.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Mengikuti Uji Coba LRT Jabodebek

Source: investordaily.com

Setiap peserta yang sukses untuk mengikuti uji coba LRT Jabodebek, wajib memperhatikan beberapa hal ini, di antaranya sebagai berikut:

  • Pastikan membawa kartu uang elektronik atau KMT yang masih berlaku.
  • Biaya hanya Rp 1 di semua rute.
  • Setiap orang diharap hanya mendaftarkan satu kali agar bisa memberikan kesempatan kepada yang lainnya.
  • Agar tidak terjadi penumpukkan dalam satu waktu, untuk jadwal perjalanan masyarakat akan menerima jadwal yang ditentukan oleh tim LRT Jabodebek.
  • Peserta dapat turun di semua stasiun yang dilalui kecuali Stasiun Halim.
  • Hanya yang sudah mendapatkan konfirmasi yang dapat mengikuti perjalanan ini.
  • Masyarakat diperkenankan makan di stasiun tapi dilarang makan dan minum di dalam kereta.
  • Stasiun LRT Jabodebek saat ini belum menyediakan tempat parkir sehingga peserta uji coba disarankan menggunakan transportasi umum atau tempat parkir umum di sekitar stasiun.
  • Stasiun LRT Jabodebek ramah disabilitas karena disediakan lift prioritas, gate khusus, dan guiding block yang dapat membantu mobilisasi penumpang difabel mengakses LRT Jabodebek.

Info wajib baca: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Malang | Dari Tempat Hiburan hingga Alam Terbuka

Perbedaan LRT (Light Rail Transit), MRT (Mass Rapid Transit), dan KRL (Kereta Rel Listrik)

Source: jawapos.com

Dengan kehadiran LRT Jabodebek menandakan bahwa moda transportasi berupa kereta di Indonesia saat ini semakin beragam. Selain LRT, kamu juga bisa menggunakan KRL Commuterline dan MRT.

Lantas, apa perbedaan dari ketiga moda transportasi tersebut? Untuk lebih jelasnya, yuk, ketahui perbedaannya sebagai berikut:

1. LRT (Light Rail Transit)

LRT adalah sistem transportasi perkotaan dengan rel yang dilayani oleh kereta ringan. Moda transportasi LRT umumnya memiliki rute yang lebih pendek dan menghubungkan daerah-daerah dalam satu kota atau kawasan perkotaan.

Rutenya seringkali dirancang untuk menghubungkan titik-titik strategis di kota, seperti pusat bisnis, pusat perbelanjaan, atau tempat-tempat wisata. LRT memiliki kapasitas penumpang yang lebih kecil dibandingkan dengan MRT atau KRL.

Keretanya juga lebih pendek dan memiliki jumlah gerbong yang lebih sedikit. Meskipun LRT bisa beroperasi dengan kecepatan yang cukup tinggi, umumnya kecepatannya lebih rendah dibandingkan dengan MRT atau KRL.

2. MRT (Mass Rapid Transit)

MRT adalah sistem transportasi perkotaan dengan rel yang melayani pergerakan massa dalam skala yang lebih besar. Moda transportasi MRT umumnya memiliki rute yang lebih panjang dan mencakup wilayah yang lebih luas, baik di dalam kota maupun antar kota.

Rute MRT seringkali menghubungkan pusat kota dengan pinggiran kota atau daerah yang lebih jauh. MRT memiliki kapasitas penumpang yang lebih besar dibandingkan dengan LRT.

Keretanya biasanya lebih panjang dan memiliki jumlah gerbong yang lebih banyak. MRT juga dirancang untuk beroperasi dengan kecepatan yang lebih tinggi dibandingkan dengan LRT atau KRL, sehingga dapat mempercepat perjalanan penumpang.

3. KRL (Kereta Rel Listrik)

KRL adalah sistem transportasi kereta api yang menggunakan tenaga listrik untuk menggerakkan keretanya. Moda transportasi KRL umumnya memiliki rute yang lebih panjang dan menghubungkan antar kota atau daerah di sekitar kota.

Rutenya seringkali meliputi daerah perkotaan serta daerah perumahan atau industri di sekitarnya. KRL memiliki kapasitas penumpang yang bervariasi, tergantung pada jenis kereta dan konfigurasi gerbongnya.

Beberapa kereta KRL memiliki kapasitas yang lebih besar dibandingkan dengan LRT, tetapi biasanya lebih kecil dibandingkan dengan MRT. Kecepatan KRL dapat bervariasi, tergantung pada rute dan jarak perjalanan.

Beberapa KRL memiliki jadwal yang lebih sering dan perjalanan yang lebih cepat, sementara yang lain melayani daerah dengan kecepatan yang lebih rendah. KRL biasanya menggunakan jalur yang terpisah dari lalu lintas jalan raya dan memiliki rel khusus yang didedikasikan untuk perjalanan kereta api.


Nah, itulah informasi terkini terkait LRT Jabodebek beserta perbedaannya dengan moda transportasi kereta lainnya seperti MRT dan KRL. Kira-kira dengan kehadiran LRT Jabodebek apakah akan mengurai kemacetan di ibu kota? Coba tuliskan pendapatmu di kolom komentar, yuk!

Yuk, jadikan kegiatan rebahan dan scroll hp kamu jadi lebih berwarna dengan mengikuti info paling update dari Infoblog!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokost, Instagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Timur Murah

Cek Info Kost Solo Murah

Info Kost Bandung Murah

Kost Yogyakarta Murah

Kost Medan Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare