...
kreasi dari barang bekas
5-min read

5 Ide Kreasi dari Barang Bekas yang Simpel dan Mudah Dibuat, Bisa Jadi Peluang Bisnis, Nih!

kreasi dari barang bekas

Mau cari kesibukan yang meghasilkan? Intip ide kreasi dari barang bekas berikut ini, yuk!

Hampir setiap rumah pasti memiliki barang-barang bekas yang tidak terpakai lagi. Tapi tahukah kamu bahwa sebenarnya ada banyak cara dan ide kreasi dari barang bekas yang kreatif untuk mengubahnya menjadi sesuatu yang unik dan berguna?

Jadi, jangan buru-buru membuang barang bekas tersebut! Dalam artikel ini, kami akan memberikan ide kreasi kreatif berbahan barang bekas yang mudah dibuat. Siapkan diri kamu untuk mengeksplorasi keajaiban daur ulang dan merajut ketenangan di tengah kesibukan modern kita.

Keuntungan dari Membuat Kreasi Kreatif dari Barang Bekas

Daur ulang atau membuat kreasi kreatif menggunakan barang bekas memiliki banyak keuntungan, baik untuk lingkungan, ekonomi, dan juga untuk kamu sendiri.

Selain itu, dengan membuat kreasi kreatif menggunakan barang bekas, kamu bisa menghemat uang dan juga mendapatkan hobi yang menyenangkan. Mau tau keunggulan dan manfaat lainnya dari kegiatan ini?

1. Ramah lingkungan

Salah satu keunggulan utama dari membuat kreasi dari barang bekas adalah membantu mengurangi limbah dan sampah. Dengan mendaur ulang barang bekas, kita dapat mengurangi jumlah sampah yang berakhir di tempat pembuangan akhir dan mengurangi dampak negatifnya terhadap lingkungan.

2. Menghemat sumber daya

Membuat kreasi dari barang bekas juga berarti kita tidak perlu membeli barang baru, sehingga dapat menghemat sumber daya alam seperti bahan baku, energi, dan air yang dibutuhkan untuk produksi barang baru.

3. Kreativitas dan inovasi

Proses membuat kreasi dari barang bekas memerlukan kreativitas dan inovasi. Dengan memanfaatkan barang bekas, kita dapat mengembangkan keterampilan kreatif dan menciptakan barang-barang unik dan menarik.

4. Ekonomis

Membuat kreasi dari barang bekas dapat menjadi alternatif yang lebih ekonomis daripada membeli barang baru. Barang bekas biasanya lebih murah atau bahkan gratis, sehingga dapat menghemat biaya.

Info wajib baca: Jangan Asal! Ini Tips Memberikan Mainan yang Cocok untuk Anak 1 Tahun

5. Menginspirasi orang lain

kreasi dari barang bekas
Source: iStock

Kreasi dari barang bekas dapat menjadi inspirasi bagi orang lain untuk melakukan hal serupa. Ketika orang melihat hasil kreativitas kita dengan barang bekas, mereka mungkin tertarik untuk ikut serta dalam upaya daur ulang dan konservasi lingkungan.

6. Mendorong pendidikan lingkungan

Aktivitas membuat kreasi dari barang bekas dapat menjadi sarana edukasi tentang pentingnya daur ulang, pengelolaan sampah, dan pelestarian lingkungan. Ini dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang isu-isu lingkungan.

7. Peluang bisnis dan peran sosial

Membuat kreasi dari barang bekas juga dapat menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Kita dapat menjual kreasi kita atau membuka usaha daur ulang yang menghasilkan produk unik dari barang bekas.

Membuat kreasi berbahan barang bekas juga dapat memiliki peran sosial yang positif. Misalnya, dengan mengajak orang lain untuk berpartisipasi dalam kegiatan daur ulang, kita dapat membangun komunitas yang peduli terhadap lingkungan.

Secara keseluruhan, membuat kreasi dari barang bekas merupakan pilihan yang menguntungkan secara ekonomi, sosial, dan lingkungan. Ini adalah langkah kecil yang dapat kita ambil untuk berkontribusi dalam mengatasi permasalahan limbah dan lingkungan.

Ide Kreasi dari Barang Bekas yang Mudah dan Simpel untuk Dibuat

Banyak barang bekas di rumah, tapi masih bingung mau dibikin jadi apa barang-barang tersebut? Tenang, Kostmin ada lima ide kreasi yang bisa kamu bikin dengan bahan barang bekas yang bisa kamu intip dan ikutin buat bikin barang-barang unik dan bermanfaat! Yuk, disimak!

1. Kreasi dari barang bekas: Pot bunga lucu dari botol plastik bekas

Ada banyak bototl plastik bekas di rumah? Jangan dibuang dulu! Bikin aja jadi kerajinan pot bunga yang lucu dan imut! Kamu cuma perlu menyiapkan botol plastik bekas dan tutupnya, spidol, gunting, cat akrilik, dan kuas. Ini dia cara bikinnya:

  1. Potong botol bekas di bagian tengah, kamu bisa memotongnya sesuai dengan bentuk yang diinginkan. Kalau kamu nantinya mau bikin pot bentuk panda, kamu bisa gunting bagian tengah botol membentuk telinga panda.
  2. Cat keseluruhan bagian botol dan lukis sesuai keinginan, entah pemandangan, warna-warni, atau dibikin jadi wajah hewan yang kamu mau, mulai dari bentuk mata, hidung, mulut, dan sebagainya.
  3. Kalo udha, buat lubang di bawah botol. Hal itu bertujuan sebagai tempat keluarnya air di pot botol tersebut biar nggak mengendap.
  4. Selesai, deh! Pot bunga ramah lingkungan kini bisa kalian miliki dan diisi tanaman yang kalian mau!

2. Gelang dari kancing bekas

Bikin gelang sendiri? Siapa takut! Cuma dengan modal kancing bekas serta alat sederhana lainnya, kamu udha bisa bikin gelang yang cantik dan unik! Siapin kancing berbagai warna, pengait gelang, gunting, dan benang elastis. Cara bikinnya:

  1. Masukkan benang elastis ke dalam semua lubang kancing supaya kancing tidak bergerak-gerak
  2. Padu padankan kancing sesuai dengan warna yang anak suka
  3. Pasangkan pengaitnya, gelang pun siap untuk digunakan.

3. Kreasi dari barang bekas: Tempat tisu dari koran bekas

kreasi dari barang bekas
Source: Pinterest

Kata siapa kita nggak bisa bikin tempat tisu yang cakep dan bisa jadi dekorasi dari barang bekas untuk mempercantik rumah? Bisa, loh! Kamu cukup siapin koran bekas, gunting, lem kertas, dan juga lakban hitam. Simak cara bikinnya berikut ini:

  1. Pertama-tama, siapkan terlebih dahulu perlengkapan dan bahan yang diperlukan.
  2. Gulung-gulunglah koran bekas itu sebanyak mungkin.
  3. Kemudian, buatlah gulungan menjadi dua ukuran yang berbeda. Ukuran yang pertama, sedikit memanjang untuk bagian bawah dan bagian atas kotak tisu. Ukuran kedua, lebih pendek untuk bagian samping kotak tisu.
  4. Berikutnya, susunlah gulungan pertama berbentuk persegi panjang.
  5. Kalian dapat menggunakan lem agar tidak mudah lepas antara susunan gulungan koran yang satu dan gulungan lainnya.
  6. Bikin dua susunan untuk atas dan bawah kotak.
  7. Lalu, buat lubang pada bagian atas untuk tempat mengambil tisunya.
  8. Rekatkan lakban di sisi lubang (kalian bisa lihat gambar di atas).
  9. Cobalah susun gulungan kedua menjadi seperti bentuk persegi panjang dan persegi.
  10. Rekatkan lagi dengan lem agar gulungannya tak mudah lepas.
  11. Kemudian, gabung bagian bawah dan bagian samping dengan lakban.
  12. Terakhir, gabung bagian atas kotak menggunakan lakban, dan selesai. Kerajinan tangan tempat tisu dari bahan koran bekas dapat kalian gunakan atau bahkan dapat kalian jual, loh!

Info wajib baca: 7 Ide Hiasan Dinding Kelas TK PAUD Biar Kelas Semakin Berwarna!

4. Jam dinding dari stik es krim

Jadi salah satu kreasi dari stik es krim bekas, buat bikin kerajinan yang satu ini kamu butuh stik es krim bekas, lem kayu atua lem yang bisa merekat dengan kuat, kepingan CD, manik-manik berbentuk bola-bola kecil, lem perekat, dan juga mesin jam dinding yang masih menyala. Buat cara bikinnya, kayak gini:

  1. Siapkan bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
  2. Susunlah stik es krim dengan menempelkan sisi tipisnya dengan lem di atas kepingan CD secara melingkar.
  3. Lalu, Berikan manik-manik yang berbentuk bola-bola kecil di antara stik es krim satu dengan stik es krim lainnya.
  4. Pakai lem perekat yang dipakai untuk merekatkan stik es krim tadi di antara stik es krim dan mutiaranya biar nggak terlepas.
  5. Kemudian, pasang mesin jam dinding beserta jarum jamnya, dan kerajinan tangan dari stik es krim siap untuk digunakan!

5. Kreasi dari barang bekas: Tempat pensil dari botol dan kain perca

Mau punya tempat pensil yang beda dari yang lain? Bikin aja tempat pensil sendiri dari botol dan kain perca! Siapin botol bekas air kemasan, kain perca, kardus, cutter, resleting, dan lem tembak. Cara bikinnya? Simak di bawah ini!

  1. Cuci botol hingga bersih dan lepaskan semua label yang tertera di botol
  2. Potong botol plastik ke dalam beberapa ukuran
  3. kardus berbentuk lingkaran
  4. Lapisi dengan kain flanel menggunakan lem tembak
  5. Satukan dan susun botol serta kardus tersebut
  6. Tempat pensil yang cantik siap digunakan.

Di antara kreasi-kreasi di atas, kira-kira mana, nih yang menarik perhatian dan pengen kamu coba bikin sendiri di rumah? Atau ada ide lainnya? Tulis di komentar, ya!

Yuk, jadikan kegiatan rebahan dan scroll hp kamu jadi lebih berwarna dengan mengikuti info paling update dari Infoblog!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokost, Instagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Timur Murah

Info Kost Jakarta Selatan Murah

Kost Medan Murah

Info Kost Bandung Murah

Kost Yogyakarta Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare