...
makanan khas kendal
5-min read

6 Makanan Khas Kendal yang Wajib Kamu Coba Saat Berkunjung ke Sana, Terbuat Dari Biji Mangga!

makanan khas kendal

Makanan khas Kendal ini tak hanya enak, namun memiliki proses pembuatan yang unik!

Berkunjung ke Kendal? Jangan lupa juga untuk mencoba makanan khasnya yang unik dan nikmat. Tak hanya makanan yang bisa disantap di tempat, kamu juga bisa membawa makanannya sebagai oleh-oleh, lho! Dari ikan lele sampai daging sapi, makanan khas Kendal diolah dengan cara yang unik dan masih tradisional, sehingga tidak akan menghilangkan rasa autentiknya.

Ingin mencoba makanan khas Kendal saat berkunjung? Jika iya, artikel ini tepat untukmu. Pada kali ini Kostmin akan memberitahu kamu makanan khas Kendal apa saja yang harus kamu coba saat berkunjung. Tak hanya itu, kamu juga bisa membuat hidangan-hidangan ini sendiri di rumah, lho! Penasaran? Simak artikel ini sampai habis, ya!

Makanan Khas Kendal

1. Momoh

Makanan khas Kendal yang pertama adalah Momoh yang terbuat dari jeroan sapi. Meskipun banyak orang yang menghindari momoh dikarenakan takut kolesterol, namun warga Kaliwungu mengonsumsi momoh sebagai penambah stamina. Agar tahan lama dan tidak bau, jeroan sapi yang diolah menjadi momoh ditambahkan rempah-rempah dan gula jawa.

Memiliki kuah berwarna hitam kecoklatan, momoh kerap dijadikan sebagai lauk untuk menikmati nasi pecel. Tahan lama, kamu bisa membawa momoh sebagai oleh-oleh. Meskipun begitu, momoh ternyata tidak diolah dengan pengawet agar tahan lama, melainkan menggunakan rempah-rempah tertentu, proses yang cukup lama, dan dibungkus menggunakan gerabah tanah liat.

Info wajib baca: Vegetarian Friendly, Inilah 6 Makanan Khas Sumedang yang Wajib Kamu Coba!

2. Grubi

Source: Lazada

Ingin membawakan buah tangan yang manis-manis? Jika iya, berarti kamu harus membawa makanan yang satu ini. Grubi merupakan makanan khas Kendal yang terbuat dari bahan dasar singkong. Tak hanya itu, untuk menambahkan rasa manis, singkong ditambahkan gula aren secukupnya. Meskipun menggunakan bahan yang sederhana, grubi memiliki rasa yang enak, lho!

Tak hanya membeli di Kendal, kamu bisa membuat hidangan ini sendiri di rumah karena prosesnya cukup mudah. Pertama-tama singkong dibersihkan dari kulitnya lalu diparut dan dijemur yang bertujuan untuk menghilangkan kandungan airnya. Setelah kering, singkong digoreng hingga matang, lalu dilumuri gula aren yang sudah dicairkan.

3. Sate bumbon

Source: Babad Id

Tidak menggunakan daging ayam maupun kambing seperti sate pada umumnya, sate bumbon menggunakan daging sapi. Meskipun begitu, sate bumbon memiliki proses masak yang sama dengan sate lainnya, yakni dengan cara dibakar. Tak hanya terbatas pada satu bumbu, sate bumbon bisa menggunakan bumbu kacang maupun bumbu kecap.

4. Mangut lele

Mangut lele merupakan masakan Jawa yang tak hanya tersedia di Kendal, namun juga di daerah lainnya seperti Yogyakarta. Hidangan ini menggunakan bahan dasar ikan lele dan selalu disajikan sebagai hidangan utama bagi raja-raja Keraton. Tidak seperti hidangan dengan bahan utama lele seperti penyetan, mangut lele menggunakan bumbu seperti santan, belimbing wuluh, dan cabai.

Tak hanya terbatas pada satu proses masak, kamu bisa mencoba mangut lele dengan cara digoreng dan diasap. Mengutip dari Indonesia Kaya, mangut lele yang digoreng akan dimarinasi dengan air jeruk nipis dan garam terlebih dahulu sebelum digoreng. Setelah matang, lele dimasak dengan kuah santan dan ditambah sayuran untuk memperkaya citarasa.

Sedangkan untuk mangut lele asap, ikan lele yang telah dibersihkan ditusuk dengan serabut pelepah kelapa. Proses pengasapan yang cukup lama menjadi kunci rasa nikmat dari hidangan ini. 

5. Lepet Kendal

Tidak disajikan sebagai lauk, Lepet Kendal yang terbuat dari bahan utama beras ketan putih ini disajikan sebagai karbohidrat layaknya ketupat yang biasa kita makan saat lebaran. Meskipun sedikit mirip dengan ketupat, namun yang membedakan Lepet Kendal dengan ketupat yakni penggunaan kelapa parut dan kacang sebagai bahan-bahannya.

Tak hanya bahan-bahannya, meskipun makanan ini dibungkus menggunakan daun kelapa muda serupa ketupat, namun Lepet Kendal memiliki bentuk yang berbeda, yakni berbentuk panjang.

Proses pembuatannya cukup mudah, yakni dengan merendam beras dan kacang di wadah yang berbeda selama semalaman. Setelah itu keduanya dicuci dan dimasukkan ke dalam janur. Tak lupa juga untuk menambahkan kelapa. Cara memasaknya yaitu dengan cara direbus hingga matang, yakni selama tiga sampai empat jam.

Info wajib baca: 7 Makanan Khas Daerah dari Bahan Nabati Murah dan Bergizi, Cocok untuk Anak Kost Vegetarian!

6. Semur biji mangga

Hidangan yang satu ini terdengar unik, meskipun begitu, hidangan semur biji mangga ini memiliki rasa yang enak, lho! Tidak memiliki rasa manis, biji mangga diproses sama dengan semur jengkol atau semur tahu, sehingga membuatnya terasa gurih.

Penasaran dengan rasanya? Tak usah jauh-jauh ke Kendal, kamu bisa membuat semur biji mangga sendiri di rumah. Pertama-tama biji mangga direndam dahulu dengan air kapur dan garam untuk mengurangi rasa pahitnya agar aman dikonsumsi. Setelah dibersihkan, biji mangga dikukus agar teksturnya melunak.


Itulah informasi tentang makanan khas Kendal yang bisa kamu coba saat kamu berkunjung ke sana. Gimana, berencana untuk mencoba atau membuatnya sendiri di rumah?

Yuk, jadikan kegiatan rebahan dan scroll hp kamu jadi lebih berwarna dengan mengikuti info paling update dari Infoblog!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokostInstagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Timur Murah

Cek Info Kost Solo Murah

Info Kost Bandung Murah

Kost Yogyakarta Murah

Kost Medan Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare