...
5-min read

7 Makanan Khas Daerah dari Bahan Nabati Murah dan Bergizi, Cocok untuk Anak Kost Vegetarian!

Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, ada banyak makanan khas daerah di Indonesia yang terbuat dari bahan nabati.

Kamu tidak makan daging? Jangan khawatir, masih banyak makanan yang bisa kamu konsumsi yang pastinya tetap memenuhi gizi harianmu. Tak hanya itu, makanan khas daerah di Indonesia yang terbuat dari nabati biasanya juga dijual dengan harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan makanan dari bahan hewani.

Pada kali ini, Kostmin akan memperkenalkan beberapa makanan khas daerah dari bahan nabati untukmu para vegetarian. Tak hanya murah, makanan-makanan ini juga enak dan bergizi. Penasaran makanan apa saja yang bisa kamu coba? Simak selengkapnya, ya!

Makanan Khas Daerah Dari Nabati

Source: Suara Buruh

Menggunakan bahan dasar nabati sebagai pilihan utama masakan, berbagai macam hidangan ini ternyata cukup populer di Indonesia, lho. Berikut ini beberapa pilihan makanan khas daerah yang terbuat dari bahan nabati:

1. Gudeg, makanan daerah yang terbuat dari bahan nabati

Bahan utama Gudeg adalah nangka muda yang belum matang, dan dikenal secara lokal sebagai gori. Untuk membuat hidangan ini, suwiran nangka muda direbus bersama gula jawa dan santan dengan api kecil selama beberapa jam. Cara membuat gudeg untuk menghasilkan rasa yang paling enak yaitu dengan memasaknya di dalam panci tanah di atas api kayu atau arang.

Mengutip dari Indonesia Travel, adonan nangka, santan, dan gula jawa yang sudah dibuat lalu ditambahkan bawang putih, bawang merah, kemiri, ketumbar, lengkuas, daun salam, dan daun jati. Inilah yang memberi warna coklat kemerahan pada masakan. Karena didominasi oleh rasa manis, Gudeg sering digambarkan sebagai “rebusan manis nangka muda”.

2. Gado-gado, makanan daerah yang terbuat dari bahan nabati

Gado-gado merupakan makanan yang memiliki bahan utama sayuran. Dilansir dari RRI.co.id, gado-gado pertama kali dibuat oleh masyarakat keturunan Portugis di Kampung Tugu, Cilincing, Jakarta Timur.

Adapun isian dari gado-gado biasanya terdiri dari kentang rebus, tahu putih, tempe goreng, mentimun, labu siam, nangka muda, kangkung, dan tauge.

Untuk menambah rasa dan tekstur, gado-gado disiram dengan saus kacang. Tak heran jika makanan yang satu ini memiliki rasa yang manis dan gurih.

Info wajib baca: 8 Rekomendasi Makanan khas Purwakarta yang Wajib Dicoba | Ada Sate Maranggi sampai Kerupuk Miskin

3. Pecel

makanan daerah yang terbuat dari bahan nabati
Source: Unilever Food Solutions

Pecel merupakan makanan tradisional dari salah satu kota di Madiun, Jawa Timur. Hidangan ini terbuat dari berbagai sayuran dan disajikan dengan saus kacang dan nasi putih hangat. Mengutip dari Tasty Indonesian Food, pecel biasanya dimakan dengan kerupuk tepung beras (rempeyek).

Sebenarnya, pecel mempunyai banyak versi seperti pecel Blitar, Nganjuk, Kediri, Ponorogo, dan Madiun. Walaupun secara substansi tidak ada bedanya dengan yang lain, namun pecel dari daerah-daerah tersebut mempunyai keunikannya masing-masing.

4. Karedok, makanan daerah yang terbuat dari bahan nabati

Karedok adalah salad sayuran versi tradisional Indonesia. Hidangan sederhana dan sehat ini membutuhkan bahan-bahan segar dan mentah yang diiris dan disajikan dengan saus kacang tradisional. Mengutip dari Taste Atlas, isian karedok antara lain mentimun, kubis, kacang hijau, kemangi, tauge, dan terong, namun sayuran lain juga bisa kamu gunakan.

Sausnya dibuat dengan cara menggiling kacang goreng bersama garam, gula palem, dan cabai. Rasa kuahnya bisa disesuaikan dengan bahan lain seperti terasi atau bawang putih. Karena penggunaan bumbu kacangnya, karedok sering disamakan dengan makanan khas Indonesia lainnya, gado-gado, namun tetap dibedakan dengan penggunaan bahan mentah saja.

5. Serombotan klungkung

Serombotan Klungkung menjadi salah satu makanan yang direkomendasikan untuk dicoba saat kamu berkunjung ke Bali. Isian dari makanan ini di antara lain tauge, kacang panjang, bayam, kangkung, pare, dan terong bulat.

Semua sayuran direbus hingga setengah matang kecuali terong bulat. Selanjutnya, semua sayuran dipotong kecil-kecil agar mudah disajikan.

Selain dibuat dari aneka campuran sayur, serombotan juga disajikan dengan beragam toping kacang-kacangan, seperti kacang merah, kacang hijau, kacang tanah, dan kedelai hitam. Melansir dari Visit Bali toppingnya banyak dari kacang membuat banyak orang yang menyebutnya dengan peanut butter.

Info wajib baca: 8 Rekomendasi Makanan khas Jombang yang Wajib Dicoba | Ada Nasi Kikil hingga Bolu Plemben

6. Lepet

Lepet merupakan masakan tradisional khas masyarakat Jawa yang terdiri dari ketan, parutan kelapa muda, santan, kacang tunggak, dan garam. Makanan ini memiliki ciri khas, yakni dibungkus dengan daun kelapa muda dengan pola tertentu, direbus, direndam, lalu digantung hingga dingin dan kering.

7. Bakpia kacang hijau

Tak hanya makanan asin, ada juga makanan khas daerah dengan rasa manis yang terbuat dari nabati. Makanan ini menggunakan bahan utama bakpia kacang hijau yang dihaluskan. Bakpia kacang hijau berasal dari Yogyakarta dan biasanya dijadikan buah tangan wisatawan. Makanan ini juga cocok dimakan sebagai hidangan penutup.


Itulah makanan khas daerah yang terbuat dari bahan nabati. Tak hanya enak, makanan-makanan di atas juga mudah dicari di berbagai daerah Indonesia, lho.

Harganya yang terjangkau juga cocok bagi kamu yang tinggal sendirian. Sudah pernah mencoba salah satunya? Bagaimana pendapatmu? Tulis jawabannya di kolom komentar, ya!

Mau tahu info paling update lainnya? Biar nggak mati gaya, langsung saja follow akun media sosial Infokost di Twitter @infokostInstagram @infokost, dan TikTok @infokostid! Ada banyak informasi bermanfaat yang pastinya bikin kamu jadi ‘Si Paling Update’!

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Pusat Murah

Info Kost Sukabumi Murah

Kost Jakarta Utara Murah

Info Kost Lembang Murah

Kost Jakarta Barat Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare