...
5-min read

8 Minuman Viral Tiktok, Terbuat Dari Buah-buahan dan Susu Fermentasi?

Banyak kuliner yang viral di media sosial TikTok, namun pada kali ini mari kita menjelajahi minuman viral yang manis dan segar!

Platform media sosial TikTok tidak hanya menjadi tempat berbagi video pendek, tetapi juga menjadi panggung yang memperkenalkan berbagai tren kuliner yang luar biasa. Tak hanya makanan, TikTok juga merupakan tempat banyaknya minuman viral yang menggugah selera. Ada banyak rasa yang bisa kamu coba, mulai dari manis hingga asam yang segar.

Minuman Viral Ala TikTok

Dari minuman berbuih yang menggiurkan hingga kreasi unik yang siap memanjakan lidah, mari kita terjun ke dalam dunia minuman TikTok yang sedang hits dan memberikan sensasi baru bagi para penikmatnya. Untuk itu, baca artikel ini sampai habis, ya!

1. Minuman viral di TikTok, Smoothie ala Thailand

Belakangan ini smoothie ala Thailand viral di TikTok. Minuman ini terbuat dari buah-buahan segar seperti mangga, alpukat, stroberi, dan buah naga.

Keunikkan dari minuman ini adalah topping keju yang melimpah, menambah rasa gurih pada minuman yang dominan dengan rasa manis. Tak hanya itu, di atas keju juga dilengkapi dengan potongan buah yang melimpah sesuai dengan smoothie yang kita pesan.

Info wajib baca: 6 Cara Menghindari Minuman Keras dan Bahayanya yang Bikin Masa Depan Kamu Suram

2. Soda yakult dengan topping jelly

Source: Yummy App

Sangat menyegarkan dan cocok untuk diminum di bawah teriknya matahari, bahan utama untuk membuat minuman ini adalah soda lemon dan yakult.

Kedua minuman yang memiliki rasa manis dan asam tersebut dicampur, menciptakan rasa soda yang segar dengan sedikit rasa susu fermentasi yang enak. Tak hanya itu, soda yakult juga ditambahkan topping jelly warna warni, membuat tampilannya semakin cantik.

3. Dalgona coffee

Source: Full Coffee Roast

Dalgona merupakan permen asal Korea Selatan yang terbuat dari gula dan baking soda. Meskipun memiliki nama dalgona, minuman ini tidak menggunakan permen dalgona dalam proses pembuatannya. Nama tersebut digunakan karena adonan kopi yang menyerupai permen dalgona, cokelat dan lembut seperti busa.

Kopi ini sempat viral saat pandemi dan sering dibuat oleh pengguna TikTok karena proses pembuatan yang mudah serta bahan-bahan yang bisa dicari di berbagai supermarket.

4. Mango sago

Mango sago adalah makanan penutup khas Kanton yang berasal dari restoran terkenal Hong Kong, Lei Garden sejak pertengahan tahun 1980-an.

Menurut legenda, kepala koki menciptakan puding tapioka dingin yang lembut dan kelapa dengan campuran mangga dan jeruk bali saat membuka lokasi baru di Singapura karena dia ingin menciptakan hidangan penutup yang akan menarik selera warga lokal Singapura.

Sejak penemuannya, minuman ini semakin populer di seluruh Asia dan dapat ditemukan di banyak toko boba dan kedai makanan penutup Asia di seluruh dunia.

Komponen utamanya adalah puding tipis berwarna krem ​​yang tidak terlalu manis yang terbuat dari santan. Minuman ini juga dilengkapi dengan bola-bola tapioka kecil, lalu dicampur dengan buah-buahan.

5. Minuman viral di TikTok, Es coklat

Es coklat memiliki banyak variasi, tergantung toko yang menjualnya. Memiliki banyak variasi, es coklat yang autentik berasal dari Surabaya yang bernama Es Coklat Panjang Umur. Meskipun begitu kini banyak toko lain yang menyediakan minuman serupa di seluruh Indonesia.

Minuman ini memiliki rasa coklat yang pekat, dilengkapi dengan es batu yang membuat suhu dingin es coklat tahan lama. Kamu juga bisa minum es ini bersama dengan roti yang dijual di satu toko untuk mengimbangi rasa manis dari minumannya.

6. Es permen karet

Tidak memiliki tekstur yang lengket seperti permen karet, es ini bernama es permen karet dikarenakan rasanya yang manis.

Memiliki warna merah muda, minuman ini disukai oleh semua kalangan, dari yang muda sampai yang tua. Selain itu, es ini juga dibanderol dengan harga yang terjangkau, yakni mulai dari 5 ribu rupiah saja.

Info wajib baca: Mengenal Lee Da Hyeon, Pemain Voli Asal Korea Selatan yang Sempat Viral Karena Joget Tiktok!

7. Roasted milk tea

minuman viral tiktok
Source: Klook

Roasted milk tea menggunakan teh Jepang yang juga dikenal sebagai Hōjicha. Teh ini dikenal karena mengandung berbagai manfaat untuk meningkatkan kesehatan.

Meskipun saat ini terdapat banyak jenis roasted tea di dunia, Hōjicha-lah yang merupakan awal dari pembuatan minuman ini. Minuman ini memiliki rasa yang unik karena diproses dengan cara dipanggang.

8. Minuman viral di TikTok, Brown sugar milk tea

Minuman ini berupa teh susu dengan cangkit yang dilapisi dengan sirup gula merah. Brown sugar milk tea biasanya dilengkapi dengan bola-bola tapioka dengan rasa sirup gula merah, teh hitam, dan susu.

Ini adalah minuman yang cukup sederhana dan benar-benar nikmat. Gula merah yang dipanggang memberi minuman ini rasa manis yang kaya dengan sentuhan rasa toffee.


TikTok merupakan platform media sosial yang bermanfaat untuk berbagi informasi, termasuk informasi terkait minuman viral. Apakah kamu pernah mencoba salah satu minuman tersebut? Jika iya, tuliskan pendapatmu di kolom komentar, ya!

Mau tahu tips keuangan paling jitu biar cepat jadi sultan? Cari resep masakan untuk menu di rumah? Atau mau tahu kabar zodiak terkini sebagai referensi kamu dalam menjalani hari? Langsung aja cek media sosial Infokost di Twitter @infokostInstagram @infokost, dan TikTok @infokostid.

Cek Info Kost di Kotamu:

Info Kost Jakarta Timur Murah

Cek Info Kost Solo Murah

Info Kost Bandung Murah

Kost Yogyakarta Murah

Kost Medan Murah

Join The Discussion

Cari

Compare listings

Compare